Ditangkap, Salah Satu Pembunuh Dona Beserta Anaknya dan Ita Ternyata Seorang Wanita

Bangzie
Ditangkap, Salah Satu Pembunuh Dona Beserta Anaknya dan Ita Ternyata Seorang Wanita

Suaratebo,net. Muara tebo - Berkat perjuangan Tim Gabungan Sat Reskrim Polres Tebo dan Direktorat Krimum Polda Jambi dalam mengungkap Kasus 340 atau pembunuhan yang terjadi di areal PT TPIL Kecamatan Tebo Tengah beberapa waktu lalu mulai menunjukkan titik terang. Pasalnya, salah satu dalang tersangka pembunuhan terhadap Dona Sitorus beserta anaknya dan Ita tertangkap oleh Sat Reskrim Polres Tebo, Kamis (24/11/17).

Tersangka berinisial WL (25) yang merupakan seorang wanita Karyawan Afdeling I PT TPIL yang tinggal di mess PT TPIl desa Kandang Kecamatan Tebo Tengah ini ditangkap tim gabungan Sat Reskrim Polres Tebo dan Direktorat Krimum Polda Jambi di Privinsi Sumatra Utara.

Saat di konfirmasi Kapolres Tebo AKBP Budi Rachmat, S.I.K, M.Si membenarkan atas penangkapan terhadap salah satu dalang pembunuh yang dilakukan oleh karyawan PT TPIL.

"Untuk sementara ini kami belum bisa memberikan keterangan secara lengkap karena Tersangka masih dalam pemeriksaan oleh tim Penyidik. Tersangka diamankan oleh Kasat Reskrim beserta tim gabungan di Provinsi Sumatra Utara dan untuk saat ini tim masih melakukan pemeriksaan serta pengembangan untuk mengejar tersangka lainnya,"ungkap Kapolres Tebo.

Melalui Via Handphone, Saat dihubungi Kasat Reskrim Polres Tebo Akp Maruli Hutagalung juga membenarkan bahwa pihaknya bersama tim telah mengamankan tersangka WL. Pihaknya juga menjelaskan setelah melakukan pemeriksaan, tersangka WL mengakui bahwa WL telah melakukan pembunuhan secara berencana dengan 2 tersangka lainnya yang saat ini masih dalam pengejaran.

"Untuk saat ini kita masih melakukan pemeriksaan ketat terhadap tersangka untuk mengetahui keberadaan tersangka lainnya serta peran tersangka dalam kasus ini,"pungkas Kasat Reskrim Polres Tebo. (ST-end)
Pos Terkait