Suaratebo.com, Muara Tebo. - Pelatihan Jurnalistik teknik penulisan berita dan pengambilan video di hari kedua, peserta di berikan tugas untuk masing - masing kelompok dalam untuk mengerjakan tugas pengambilan video visual berita dengan durasi 5 detik lengkap dengan narasi serta peserta juga diminta untuk membuat penulisan berita versi media cetak dan online, Sabtu (13/01/17).
Tugas yang diberikan oleh pemateri tidak lain untuk melihat kemampuan seorang jurnalis dalam pengolahan sebuah naskah berita hingga menjadi berita layak publikasi, berimbang, dan konfirmasi yang akurat, memang mudah membuat sebuah narasi, namun belum tentu isi dari sebuah berita menarik untuk dibaca, disinilah nilai seorang jurnalis bisa ditentukan.
Dalam sesi pemaparan teknik pengambilan video Rijanto Witjaksono selaku Head News Ghatering MNC Media & TV menjelaskan "teknik pengambilan gambar ada beberapa salah satunya Midel Close Up, yang pada umumnya digunakan untuk mewawancarai narasumber, namun untuk durasi video sebuah berita pada umumnya 5 detik, kecuali moment tertentu bisa saja sampai 7 hingga 10 detik" paparnya saat memberikan materi.
Namun pada pemaparan materi tentang teknik penulisan berita, Drs. H. Mursyd Sonsang menjelaskan "Dalam penulisan sebuah berita selalu menggunakan teknik 5W - H1, (who, what, where, when, why - how), dengan teknik ini berita bisa kita katakan, berita tersebut akurat, tinggal saja pengolahan isi beritanya saja bebeda" tegasnya.
Tentunya diharapkan bagi peserta yang telah.mengikuti pelatihan ini, mampu memberikab ide - ide karya jurnalistiknya kepada media yang mereka emban. (ST- HS)