SUARATEBO.NET - Seorang bocah bernama Lisa (10) yang beralamat di Desa Koto Jayo, Kecamatan Tebo Ulu, Kabupaten Tebo tenggelam akibat terseret arus sungai Batanghari. Pada Jum'at (16/08/2019) sekitar pukul 17.15 wib.
Bocah perempuan ini tenggelam dibawa arus sungai saat mandi bersama dua orang rekannya. Menurut informasi, korban tidak bisa berenang sehingga korban hanyut.
Mendapat informasi tersebut, BPBD Tebo langsung menghubungi Tim Basarnas Bungo untuk membantu melakukan pencarian korban dan juga dibantu warga sekitar. Hingga pukul 21:00 wib tim Sar belum menemukan korban.
Kapolsek Tebo Ulu IPTU Iswahyudi saat dikonfirmasi membenarkan atas kejadian tersebut, kini tim dari Basarnas dan warga tengah melakukan pencarian di tempat kejadian perkara (TKP).
"Ya benar, ada anak yang tenggelam. Korban tidak bisa berenang," kata Kapolsek.
Sementara, Sholihin yang merupakan paman korban menceritakan bahwa saat itu Lisa mandi bersama 3 orang rekannya. Pada saat asik mandi sebanyak 3 orang terseret arus karena air deras. Kemungkinan ada lobang didekat anak itu mandi.
"Dari 3 orang yang terseret, 2 anak berhasil terselamatkan oleh seorang ibu-ibu yang mengetahui ada anak tenggelam," ujar Sholihin.
"Lisa sempat nungas (timbul) sebanyak 3 kali, setelah itu tidak timbul lagi," timpalnya.
Sementara, pantauan media ini lokasi kejadian terlihat tim Sar maupun warga tengah melakukan pencarian. Juga terlihat anggota polsek Tebo Ulu tengah berjaga aplikasi kejadian. Warga juga terlihat mengirimkan tenda menunggu dan berharap korban segera ditemukan. (ST,END)