"Alhamdulillah, dari 2 pasien positif sudah sembuh, berharap ini menjadi pasien pertama dan terakhir yang dirawat di RSUD STS Tebo," ungkap Sukandar .
Sukandar dalam sambutan pelapasan memaparkan, sembuhnya dua pasien tersebut, tidak ada lagi pasien positif Covid-19 di Kabupaten Tebo. Sebuah kebanggaan dimana saat ini Kabupaten Tebo Masuk Zona Hijau.
Sementara Direktur RSUD Tebo, dr Oktavienni Sp.An.M.Keb, mengatakan kedua suami istri ( pasien 41 dan 47), riwayat pasien dimana suami memiliki riwayat perjalanan dari Kabupaten Gowa Provinsi Sulawesi Selatan.
" Bersyukur setelah mendapatkan perawatan diruang isolasi 51 hari. Dinyatakan sembuh ," pungkasnya. (Ns-ST)