Suaratebo.net, Tebo - Anggota DPR RI Komisi IX Hj. Saniatul Lativa, SE, MM menyerahkan langsung bantuan Alat Kesehatan (Alkes) kepada Pemerintah Kabupaten Tebo dan diterima langsung oleh Bupati Tebo Dr. H. Suandar, S.Kom, M.Si pada Sabtu (27/02/2021) di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Sulthan Thaha Syaifuddin (STS) Tebo.
Usai menerima Alkes dari Anggota DPR RI Hj. Saniatul Lativa, Dr. H. Sukandar langsung menyerakan bantuan tersebut kepada Direktur RSUD STS Tebo dr. Oktavienni, M.Ked, An, Sp.An secara simbolis, bantuan yang diserahkan diperkirakan bernilai 1,5 Milyar, diantaranya APD, dan peralatan lainnya yang menjadi penunjang kelengkapan peralatan medis.
"Alhamdulillah Pemerintah Kabupaten Tebo menerima bantuan Alkes yang di bawa diserahkan langsung oleh Anggota DPR RI Ibu Hj. Saniatul Lativa, memang RSUD kita masih banyak membutuhkan sarana dan prasarana, semoga Ibu Hj. Saniatul bisa memprioritaskan apa yang menjadi kenutuhan RSUD STS Tebo, dan Pemerintah Kabupaten Tebo mengucapkan ribuan terima kasih kepada Ibu Anggota DPR RI yang telah berjuang untuk tebo khusunya," jelas Sukandar saat dikonfirmasi usai penyerahan Alkes.
Sementara Hj. Saniatul Lativa, SE, MM selaku Wakil Rakyat akan terus berupaya memberikan yang terbaik untuk provinsi Jambi, terutama dibidang kesehatan, berbagai upaya dilakukan beliau dalam memenuhi kebutuhan masing - masing Kabupaten yang ada di Provinsi Jambi, seperti saat ini Hj. Saniatul Lativa, SE, MM menyerahkan bantuan Alkes ke Pemerintahan Kabupaten Tebo.
"Bantuan yang kita serahkan ini, merupakan permintaan pemerintah kabupaten tebo, berdasarkan kebutuhan RSUD, Alhamdulillah apa yang menjadi kebutuhan teraebut bisa kita penuhi, yang jelas kita akan upayakan bantuan - bantuan untuk wilayah provinsi jambi, khususnya juga untuk kabupaten tebo," jelasnya saat memberikan keterangan kepada awak media.
Direktur RSUD STS Tebo membenarkan apa yang menjadi kebutuhan medis saat ini, pada hari ini telah diterima dari pemerintah daerah, yang diserahkan langsung oleh Bapak Bupati Tebo Dr. H. Sukandar, S.Kom, M.Si dan langsung disaksikan oleh Anggota DPR RI Hj. Saniatul Lativa, SE, MM.
"Kita selaku RSUD STS Tebo mengucapkan ribuan terima kasih atas bantuan Alkes yang diberikan oleh Bapak Bupati Sukandar yang disaksikan langsung oleh Ibu Hj. Saniatul Lativa kepada RSUD STS Tebo, Alkes ini tentunya sangat bermanfaat bagi RSUD dan pasien yang membutuhkan," jelas Oktavienni bersemangat. (HS)